Sebelumnya, ada yang sudah tahu tentang brand ShangPree? Brand ShangPree ini sendiri masih termasuk baru buatku, tapi aku lihat beberapa teman-teman yang sudah mencoba produk ShangPree dan hasilnya bagus-bagus. Pasti penasaran dong? ^^ Jadi waktu ShangPree menawari aku untuk mereview produknya...tentu saja aku nggak menolak!!
CRYSTAL BB CREAM
Aku merupakan salah satu orang yang tidak begitu suka menggunakan foundation karena menurutku rasanya terlalu berat. Jadi salah satu cara mengakalinya ya dengan menggunakan BB Cream yang formulanya lebih ringan tapi tetap punya coverage yang oke. Karena itu, aku seneng banget nyobain berbagai macam jenis BB Cream. ;)
Yuk kita lihat BB Cream dari ShangPree ini :D
Teksturnya creamy tapi mudah untuk dibaurkan. Biasanya kan BB Cream yang punya tekstur creamy cenderung sulit dibaurkan. Warnanya cenderung lebih cocok untuk orang yang memiliki jenis kulit (skintone) yang cerah.
Kamu juga bisa mengaplikasikan BB cream ini dengan jari ataupun dengan kuas make-up untuk mendapatkan coverage yang lebih merata.
Nah, sekarang kita lihat perbedaan sebelum dan sesudah memakai BB Cream ini.
Dari sini bisa terlihat bahwa kulitku sedikit kusam akibat sering terkena sinar matahari dan polusi, lalu juga aku punya masalah dengan dark circle akibat sering begadang untuk bikin tugas kuliah x_x Setelah menggunakan BB Cream dari ShangPree ini, kulitku langsung terlihat lebih cerah dan lingkaran hitam pun tersamarkan.Padahal aku hanya pakai 1 layer saja loh...:D Praktis banget buat yang ngga punya banyak waktu untuk dandan terutama waktu pagi hari (contohnya aku yaaa yang harus berangkat ke kampus pagi-pagi).
Kelebihan
-Mudah dibaurkan
-Coveragenya oke banget!
-Mencerahkan kulit seketika
-Terasa ringan di wajah
Kekurangan
-Pilihan warnanya terbatas
Kesimpulannya.. aku suka banget sama BB Creamnya :D! Worth to try.
OLIVE VIRGIN CLEANSING OIL
Semenjak kenal dengan dunia make-up, cleansing oil merupakan salah satu barang wajib yang harus ada di rumah. Kenapa? Pertama, karena cleansing oil bisa membersihkan make-up kita sampai tuntas setuntas-tuntansnya! Pastinya sudah pada tahu kan pentingnya membersihkan sisa-sisa make-up dan kotoran yang melekat di wajah?? Alasan kedua, soalnya cleansing oil lebih praktis dibanding pakai milk cleanser dan terasa lebih bersih dibanding pakai all in one cleanser.
ShangPree Olive Virgin Oil |
Aku suka dengan teksturnya sangat cair dan mudah untuk dibaurkan. Jadi pakainya sedikit saja bisa diratakan ke seluruh wajah. :) Cara menggunakannya pun cukup mudah. Usapkan cleansing oil dengan tangan yang kering ke seluruh wajah, usap-usap perlahan hingga sisa make-up terangkat, lalu beri sedikit air, usap lagi secara perlahan-lahan, lalu bilas sampai bersih. :D
Tadinya aku sempet kurang yakin kalau cleansing oilnya bisa bener-bener membersihkan make-up dengan sempurna, jadi aku bikin tes kecil deh untuk menguji cleansing oilnya. Aku coba swatch berbagai jenis make-up yang kadang sulit dibersihkan dengan make-up remover biasa atau cleansing oil lainnya.
Bisa nggak yah jadi bersih? ~~
Setelah diusap |
Setelah dibilas dengan air |
Aku lumayan kaget juga karena cleansing oil biasanya kurang ampuh kalau dipakai untuk membersihkan make-up mata seperti eyeliner, mascara, dan eyeshadow. :D Tapi lihat sendiri kan, semuanya hilang tak berbekas.Oiya, cleansing oil ini juga punya wangi yang khas banget. Setelah pemakaian pun wajah tidak terasa kering. :)
Kelebihan
-Teksturnya cair dan ringan di kulit
-Daya bersihnya TOP banget
Kekurangan
- Kurang cocok untuk orang yang alergi terhadap wewangian (fragrance)
Disclaimer : This product was sent for review purposes and I am not paid to write the reviews. All reviews are honestly based on my own opinion.
wow, yg cleansing oilnya keren ya, tapi aromanya kenceng banget ya? berapaan ya harganya hmmmm penasaran :) nice review sis :D
ReplyDeleteoh ya, aku lagi ngadain giveaway ikutan yuk di http://wind-atree.blogspot.com/2012/07/giveaway-time-yeaayyy.html
xoxooo
woww i would love to use it as makeup remover
ReplyDeleteThank you honey for suchaa a helpful review
iyaaa... he-eh wanginya agak kenceng sih buat aku... :D coba cek aja harganya ke fb ShangPree...
ReplyDeleteThanks invitenya ^.^ will join ur giveaway
:D yeap the cleansing oil is totally recommended. ^^ Glad it helps..
ReplyDeletewah bagus banget cleansing oilnya,itu makeup remover ,semua yg di wajah atau gimana??
ReplyDeleteiya bisa dipakai di seluruh wajah kok ^^... cuma untuk bagian mata mungkin harus hati-hati yaa soalnya yang alergi bisa kerasa perih kalau pakai cleansing oil.. kalau di aku sih ngga masalah :)
ReplyDelete